Selasa, 08 Oktober 2013

WISATA DI KOREA SELATAN PART 1


1.        SEOUL
       Seoul adalah ibu kota negara Korea Selatan yang memiliki banyak tempat untuk di kunjungi saat berlibur ke Korea Selatan. Selain banyaknya gedung-gedung tinggi dan kehidupan masyarakat yang harmonis, obyek-obyek wisata di Seoul sangat terjaga keaslian dan kebersihannya. Seoul juga adalah salah satu ibu kota dengan kehidupan malam yang paling ramai dan dinamis di dunia. Bahkan setelah tengah malam, kerumunan orang berkeliaran di jalan-jalan, di tempat perbelanjaan dan tempat-tempat populer di pusat kota. Wilayah yang paling ramai pada malam hari adalah Dongdaemun Market untuk belanja dimalam hari dan daerah Hongik University (Hongdae) yang banyak terdapat klub malam. Jika ingin melihat pemadangan kota Seoul dari ketinggian pada malam hari, bisa mengunjungi N Tower atau gedung 63 City di Yeouido Island. Banyak wisatawan yang mengunjungi gedung 63 City untuk melihat kota Seoul pada malam hari dari atas gedung pencakar langit. Jika bepergian dengan anak-anak, beberapa pilihan tempat wisata di malam hari seperti taman rekreasi yang buka sampai 20.00 atau 21.00. Bagi chingudeul yang ingin mencoba minuman tradisional Korea seperti bisa mencoba beberapa tempat seperti Korea Makgeolli

2.        PULAU JEJU
       Pernahkah kamu menonton serial drama korea Boys Before Flower? Tahukah kamu bahwa salah satu scene drama Korea ini diambil di salah satu tempat paling indah di Korea? Tempat yang merupakan pulau yang memiliki keunikan yang beragam dan mereka menyebutnya Pulau Jeju.
     Pulau Jeju adalah pulau paling luas di Korea Selatan yang dikenal sebagai Hawaii-nya Korea. Pulau vulkanik ini dikelilingi oleh lautan biru yang indah dan baru-baru ini dinobatkan sebagai salah satu dari tujuh keajaiban dunia. Tempat yang dapat dijangkau dengan mudah menggunakan kapal pesiar dari Korea, China, atau Jepang ini sangatlah menarik untuk dikunjungi.

3.        BUSAN
       Busan adalah salah satu provinsi di Korea Selatan yang memiliki banyak obyek wisata unggulan dan menjadi favorit wisatawan asing. Terletak di tenggara Korea Selatan, provinsi ini merupakan salah satu kota pelabuhan terbesar dimana provinsi ini memiliki pantai-pantai yang indah.

4.        INCHEON
       Penat mungkin yang kita rasakan setelah sebulan penuh disibukkan dengan rutunitas keseharian. Terkadang sesekali kita perlu berekreasi untuk melepas lelah dan menghibur diri.
      Wolmido bisa menjadi salah satu referensi untuk acara akhir pekan anda baik bersama keluarga, teman maupun kekasih. Selain pemandangan nya yang indah, tempat ini merupakan salah satu tempat wisata yang paling populer di kota Incheon. Wolmido Island (월미도) memiliki banyak hal yang pasti akan memikat pengunjung, misalnya bisa bermain air di pantai karang, melihat matahari terbenam yang indah, mencoba naik kapal feri, makan di restoran ikan, berleha-leha di kafe dengan pemandangan indah, dan tersedia juga bermacam wahana permainan baik untuk orang dewasa dan anak-anak.
     Pada akhir pekan, jalan menuju Wolmido sibuk dengan ratusan ribu pengunjung berseliweran menikmati aneka makanan korea dan fasilitas rekreasi. Pada malam hari anda akan di buat terpesona dengan keindahan air mancur yang dikolaborasi sesuai dengan alunan musik serta di barengi berbagai lampu hias.
     Jalan-jalan yang dipenuhi dengan toko-toko kopi, restoran, dan taman menambah kelengkapan tempat wisata ini. Tidak ada biaya masuk ke Wolmido, segeralah berkunjung kesana.
5.        YEOSU
    Yeosu adalah kota pelabuhan yang terletak di Jeolla Selatan yang berbatasan dengan kota Suncheon di utara Kabupaten Namhae (Gyeongsang Selatan). Kota ini juga dijadikan sebagai markas angkatan laut yang dipimpin oleh Laksamana Yi Sun-sin, pada periode Dinasti Joseon. Selain itu, Yeosu adalah pusat transportasi perkapalan antar pulau-pulau di Laut Selatan serta tempat pengolahan ikan dan produk-produk laut Meskipun Yeosu adalah kota pelabuhan bukan berarti di sana isinya hanya tentang laut dan kapal laut, tapi kota ini juga mempunyai tempat yang menarik untuk dikunjungi, seperti Jinnamgwan, Candi Hansansa, Odongdo, Pertapaan Hyangilam, dan Geobukseon.



6.        GANGNEUNG
      Korea adalah salah satu negara dengan peradaban yang tua dan masih terpelihara hingga sekarang. Oleh karenanya, tidak ada salahnya jika acara liburan ke negeri gingseng ini digunakan untuk belajar lebih dalam tentang tradisi Korea. Salah satu event yang bisa digunakan untuk menggali sejarah budaya adalah Gangneung Danoje Festival yang belangsung di kota Gangneung, Gangwon-do.
    Gangneung terletak di sebelah timur pegunungan Taebaek, Semenanjung Korea. Gangneung Danoje Festival bertujuan untuk memuja dewa melalui ritual perdukunnan di bukit Daegwallyeong. Tidak hanya itu, ritual kuno tersebut juga dilengkapi sengan musik tradisional, lagu-lagu rakyat, drama topeng, puisi serta berbagai hiburan populer. Gangneung Danoje Festival ini juga dimeriahkan dengan pasar Nanjang yang merupakan pasar outdoor terbesar di Korea. Disini tersedia produk-produk lokal dan kerajinan serta menjadi tempat pergelaran permainan dan pertunjukkan sirkus.

1 komentar:

  1. Dari banyaknya tempat wisata di korea, tempat nomor 2 maksud saya Jeju. Memiliki panorama pemandangan laut yang eksotis dan memanjakan mata. Nice Place for Vacation :)
    http://dailybloggerpro.blogspot.com/

    BalasHapus